ANALISIS VARIASI TEMPERATUR PADA LEMARI PENGERING PAKAIAN MENGGUNAKAN ELEMEN PEMANAS

Authors

  • Lutfiatus Sa’adah Politeknik Negeri Indramayu
  • Latoifa Minnaa Lillah Politeknik Negeri Indramayu
  • Tiara Insani Politeknik Negeri Indramayu
  • Icha Fatwasauri Politeknik Negeri Indramayu

Keywords:

Temperatur, elemen pemanas, lemari pengering pakaian

Abstract

Pengeringan pakaian secara tradisional dengan memanfaatkan sinar matahari. Pemanfaatan sinar matahari ini saat ini kurang efektif, apalagi dengan perubahan cuaca yang tidak dapat diprediksi. Dengan banyaknya kesibukan manusia, sehingga membutuhkan suatu alat pengering pakaian. Dalam penelitian ini dirancang sebuah alat pengering pakaian yang diharapkan bisa mengatasi kekurangan pengeringan menggunakan cahaya matahari. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui temperatur ideal pada lemari pengering pakaian. Metode yang digunakan adalah pengujian pada lemari pengering pakaian dengan variasi temperatur yang digunakan 50, 60, 70 ºC. Berdasarkan hasil pengujian pengeringan pakaian, temperatur yang ideal untuk proses pengeringan pakaian dengan jenis pakaian kaos dan kemeja adalah temperatur 60ºC membutuhkan daya 3.328,6 Watt serta biaya listrik yang dikeluarkan setiap bulan sebesar Rp. 254.910 dalam satu kali pemakaian setiap harinya. Nilai efisiensi pengeringan 1,88%, laju pengeringan 0,01744 kg/menit yang membutuhkan waktu 90 menit untuk mengeringkan pakaian dengan massa pakaian basah sebesar 2,7 kg.

Downloads

Published

2023-11-29

How to Cite

Sa’adah, L. ., Minnaa Lillah, L. ., Insani, T. ., & Icha Fatwasauri. (2023). ANALISIS VARIASI TEMPERATUR PADA LEMARI PENGERING PAKAIAN MENGGUNAKAN ELEMEN PEMANAS . JURNAL REKAYASA ENERGI, 2(2), 36–42. Retrieved from https://jre.polindra.ac.id/index.php/jre/article/view/39